loading...
loading...
Sebagai organisasi kemasyarakatan remaja dan pemuda, Karang Taruna Mahameru 15 akan efektif menangkal masuknya narkoba.
Karena Karang Taruna mempunyai jadual kegiatan teratur dan terstruktur terutama dalam menyaksikan Laga Kesebelasan Persebaya Surabaya.
Kegiatan yang teratur membuat para remaja dan pemuda RT.15 RW.02 Kel. Jepara Surabaya mempunyai kegiatan yang terarah.
Maka meminimalkan tergelincir pada kegiatan yang sia-sia seperti nongkrong dan ngobrol tidak terarah.
Sedangkan yang dimaksud dengan terstruktur, dalam organisasi selalu ada aturan yang dibuat berdasarkan kepentingan bersama yang mempunyai tujuan tertentu.
Atas dasar tujuan yang ingin di capai, maka dibuat program program kegiatan yang bisa mewujudkan tujuan tersebut (Dadi Bonek "Sporter Fanatik Clun Persebaya Surabaya).
Setiap orang yang terlibat mempunyai, hak disertai kewajiban dan tanggung jawab.
Struktur dalam organisasi ini juga berfungsi sebagai waskat alias pegawasan melekat.
Karena apapun yang menjadi program kegiatan untuk mewujudkan tujuan yang sudah ditentukan semua selalu disetuju pengurus RT.15 RW.02 Kel. Jepara Surabaya Yang notabene orangtua remaja dan pemuda di Wilayah RT.15 RW.02 Kel. Jepara Surabaya.
Karena itu, perlunya Karang Taruna mulai tingkatat desa/ RT dimanapun berada harus diaktifkan kembali oleh setiap masing-masing kepengurusan RT diseluruh pelosok Nusantara Khususnya Karang Taruna Mahametu 15.
Kita tahu, banyak anggapan bahwasannya meningkatkan pengguna narkoba karena keluarga tidak lagi menjadi tempat yang nyaman.
Sehingga para remaja mencari aktifitas di luar rumah.
Berdasarkan data BNN dari sekitar 5 juta jiwa pecandu Narkoba di Indonesia, 80% remaja dalam rentang usia 14-19 th.
Menilik dari sifat karateristik remaja yang labil, maka sangat mudah terpengaruh termasuk terpengaruh pada pergaulan/ kegiatan yang salah.
Seperti mengenal Narkoba, kita sama-sama tahu, interaksi anak/ remaja dengan narkoba, cenderung terjadi pada remaja yang jauh dari rumah.
Jauh dalam arti tidak ada kedekatan dengan keluarga.
Bisa jadi karena kedua orangtua bekerja, atau komunkasi yang tidak terbangun.
Ada yang mengatakan untuk komunikasi dan perhatian, lebih penting kualitas.
Kenyataannya kualitas dan kuantitas komunikasi dan perhatian mempunyai tingkat kepentingan yang sama.
Artinya:
Semakin sering berkomunikasi, semakin sering berhadapan/ berkumpul, hubungan antar anggota keluarga mempunyai peluang makin baik.
Secara umum karateristik remaja, sebagai berikut:
1. Perubahan fisik dari anaka-anak ke remaja
Tubuhnya bertambah tinggi dan besar (berat) akan tetapi tidak selaras dengan kematangan mental maupun pola pikirnya.
2. Peningkatan Rasa ingin tahu
Semakin banyak stimulus dari lingkungan mendorong remaja, mencari informasi lebih banyak dalam segala hal.
Jika tidak di dapat dari orangtua dan keluarga, maka ia akan mencari dari yang lain. Kawan atau internet jadi alternative.
3. Pergaulan makin luas.
Mulai melepaskan diri dari pengawasan orang rumah dan menjajal aturan sosial di masyarakat.
Pertemanannya tidak sebatas teman sekompleks atau sekelas.
Mengingat kegiatannya juga lebih banyak.
4. Sifat labil
(Belum dapat memutuskan/ memilih yang baik dan yang salah)
Sehingga mudah dipengaruhi
5. Peningkatan persaingan dan/ atau Ingin menjadi perhatian.
Maka jika dirasa tidak ada yang memperhatikannya dirumah, maka remaja mencari di luar.
Di usianya rasa persaingan sedang dibangun, selalu ingin lebih menarik perhatian.
6. Ego Centris/ Ingin diakui.
Selalu berpikir dari sudut pandang dirinya dan pengaruh untuk dirinya.
Tidak berpikir lebih luas karena memang belum berpengalaman.
Salah Satu Artenatif Terbaik Melawan Narkoba
Karang Taruna salah satu alternatif solusi menghindari/ mencegah remaja dan pemuda berkenalan dengan narkoba.
Karena dalam Organisasi Karang Taruna, para orangtua duduk sebagai pengawas dan penasehat.
Sehingga remaja yang labil dapat diberi pengaruh yang positif. Remaja dan pemuda yang aktif dalam Karang Taruna lebih mudah di awasi dan diarahkan.
Selain itu program-program yang dibuat mengacu pada kebutuhan remaja dan pemuda untuk meningkatkan kemampuan diri, dan berprestasi.
Sampai saat ini, Karang Taruna adalah satu-satunya organisasi kemasyarakatan yang bukan organisasi keagamaan maupun organisasi di bawahpartai politik.
Karang Taruna juga model organisasi yang bisa mengembangkan toleransi dan kepedulian bersama.
Selain olahraga dan seni, kegiatan keagamaan dan sosial juga kerap dilakukan.
Pesan-pesan politik tetap bisa disampaikan sebagai bagian dari pembelajaran pengenalan politik terutama menjelang pemilu tapi bukan sebagai salah satu tujuan dari Karang Taruna.
Karang Taruna, semacam wadah yang menempa remaja dan pemudah mengenali manajemen organisasi dan belajar memikul kewajiban dan tanggung jawab.
Pembelajaran semacam ini, yang nantinya membuat remaja dan pemuda lebih mudah memasuki dunia kerja atau ganisasi kemasyarakatn yang lebih besar cakupannya.
Adapun kalau akan masuk dalam organisasi politik, remaja dan pemuda Karang Taruna sudah memiliki mental yang lebih teruji.
Kegiatan yang terarah dan pengawasan yang terpadu akan mecegah remaja dan pemuda bersentuhan dengan narkoba.
Kalau ada yang terlibat narkoba, akan dengan mudah diketahui dan dibantu menanganinya.
Mari kita aktifkan Karang Taruna Mahameru 15 di Wilayah RT.15 RW.02 Kel. Jepara Surabaya dan jadikan sebagai penangkal masuknya narkoba.
Bersama Karang Taruna Mahameru 15 Indonesia Sehat Tanpa Narkoba.
☆☆☆☆☆
No comments:
Post a Comment
Kami harapkan artikel yang ada dapat bermanfaat bagi pembaca setia kami. Kami Harapkan saran dan kritik yang membangun atas artikel maupun blog kami. Dan jangan lupa berlangganan artikel kami. Terima Kasih
Ttd.
Admin Blog Kartar Mahameru RT.15 RW.02 Kel. Jepara Surabaya